Sudahkah bersyukur hari ini ?

Syukurilah apa yang kamu capai saat ini, karena ketika kamu mengeluhkan kehidupanmu, masih banyak orang yang ingin berada di posisimu.

Doa dan Harapan

Doa adalah senjata yang mampu digunakan untuk melawan segala bentuk serangan yang sedang kamu hadapi. Jangan pernah meremehkan kekuatan dari doa yang tulus ikhlas

jangan pernah menyerah kawan!!!

Merki harus jalur gelap dan berlubang jadi rintangan, yakinlah itu titik awal dari sebuah terang yang akan kau dapatkan dipenghujung jalan :)

Sedih dan senang adalah kenikmatan

Nikmat itu kadang kadang tidak disadari. hanya apabila ia telah hilang, barulah manusia benar benar menyadari.

Subhanallah Walhamdulillah

Berdzikir tiada henti sahabat

Monday, December 7

Proses Penciptaan Manusia dan Takdir yang menyertainya - Hadits Arbain An-Nawawi


عَنْ أَبِي عَبْدِ الرَّحْمَنِ عَبْدِ اللهِ بنِ مَسْعُوْدٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ : حَدَّثَنَا رَسُوْلُ اللهِ صلى الله عليه وسلم وَهُوَ الصَّادِقُ الْمَصْدُوْقُ : إِنَّ أَحَد يُجْمَعُ خَلْقُهُ فِي بَطْنِ أُمِّهِ أَرْبَعِيْنَ يَوْماً نُطْفَةً، ثُمَّ يَكُوْنُ عَلَقَةً مِثْلَ ذَلِكَ، ثُمَّ يَكُوْنُ مُضْغَةً مِثْلَ ذَلِكَ، ثُمَّ يُرْسَلُ إِلَيْهِ الْمَلَكُ فَيَنْفُخُ فِيْهِ الرُّوْحَ، وَيُؤْمَرُ بِأَرْبَعِ كَلِمَاتٍ: بِكَتْبِ رِزْقِهِ وَأَجَلِهِ وَعَمَلِهِ وَشَقِيٌّ أَوْ سَعِيْدٌ. فَوَ اللهِ الَّذِي لاَ إِلَهَ غَيْرُهُ إِنَّ أَحَدَكُمْ لَيَعْمَلُ بِعَمَلِ أَهْلِ الْجَنَّةِ حَتَّى مَا يَكُوْنُ بَيْنَهُ وَبَيْنَهَا إِلاَّ ذِرَاعٌ فَيَسْبِقُ عَلَيْهِ الْكِتَابُ فَيَعْمَلُ بِعَمَلِ أَهْلِ النَّارِ فَيَدْخُلُهَا، وَإِنَّ أَحَدَكُمْ لَيَعْمَلُ بِعَمَلِ أَهْلِ النَّارِ حَتَّى مَا يَكُوْنُ بَيْنَهُ وَبَيْنَهَا إِلاَّ ذِرَاعٌ فَيَسْبِقُ عَلَيْهِ الْكِتَابُ فَيَعْمَلُ بِعَمَلِ أَهْلِ الْجَنَّةِ فَيَدْخُلُهَا.

 [رواه البخاري ومسلم]

Dari Abu Abdurrahman Abdullah bin Mas'ud r.a beliau berkata: Rasulullah SAW menyampaikan kepada kami dan beliau adalah orang yang benar dan dibenarkan : Sesungguhnya setiap kalian dikumpulkan penciptaannya di perut ibunya sebagai setetes mani selama 40 hari, kemudian berubah menjadi setetes darah selama empat puluh hari, kemudian menjadi segumpal daging selama empat puluh hari. Kemudian diutusnya seorang malaikat lalu ditiupkan padanya ruh dan dia diperintahkan untuk menetapkan empat perkara : menetapkan rizki, ajal, amal dan celaka atau bahagianya. Demi Allah yang tidak ada ilah selain-Nya, sesungguhnya di antara kalian ada yang melakukan perbuatan ahli syurga hingga jarak antara dirinya dan syurga tinggal sehasta akan tetapi telah ditetapkan baginya ketentuan, dia melakukan perbuatan ahli neraka maka masuklah dia ke dalam neraka. Sesungguhnya di antara kalian ada yang melakukan perbuatan ahli neraka hingga jarak antara dirinya dan neraka tinggal sehasta akan tetapi telah ditetapkan baginya ketentuan, dia melakukan perbuatan ahli syurga maka masuklah dia ke dalam syurga.

(Shahih Bukhari no 3208, Shahih Muslim no 2643)


Cerita : Raja Sombong VS Malaikat Maut. klik di sini


Penjelasan terhadap hadits di atas :

        Allah SWT mengetahui tentang keadaan makhluk-Nya baik sebelum mereka diciptakan dan apa yang akan mereka alami, termasuk masalah bahagia dan celakanya. Tidak mungkin bagi manusia di dunia ini untuk memutuskan bahwa dirinya masuk syurga atau neraka, akan tetapi amal perbuatan merupakan sebab untuk memasuki keduanya. 

        Amal perbuatan akan dinilai diakhirnya nanti. Maka hendaklah manusia tidak terpedaya dengan kondisinya saat ini, justru harus selalu mohon kepada Allah SWT agar diberi keteguhan dan akhir yang baik/ wafat (husnul khotimah). Tenang dalam masalah rizki dan qanaah (menerima) apa adanya serta tidak terlalu mengejar-ngejar dunia sampai melupakan akhirat.

    Kehidupan ini ada di Tangan Allah SWT. Seseorang tidak akan mati kecuali dia telah menyempurnakan umurnya. Sebagian ulama dan orang bijak berkata bahwa dijadikannya pertumbuhan janin manusia dalam kandungan secara berangsur-angsur adalah sebagai rasa belas kasih terhadap ibu. Karena sesungguhnya Allah mampu menciptakannya sekaligus.

Baca Juga :

1. Akhlak dulu atau hijab dulu. klik di sini

2. 4 cara menjadi jiwa kreatif. klik di sini

Sunday, December 6

RUKUN IMAN - HADITS ARBAIN AN-NAWAWI

عَنْ أَبِي عَبْدِ الرَّحْمَنِ عَبْدِ اللهِ بْنِ عُمَرَ بْنِ الْخَطَّابِ رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا قَالَ : سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُوْلُ : بُنِيَ اْلإِسْلاَمُ عَلَى خَمْسٍ : شَهَادَةُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّداً رَسُوْلُ اللهِ وَإِقَامُ الصَّلاَةِ وَإِيْتَاءُ الزَّكَاةِ وَحَجُّ الْبَيْتِ وَصَوْمُ رَمَضَانَ

Dari Abu Abdurrahman, Abdullah bin Umar bin Al Khottob R.a dia berkata: Saya mendengar Rasulullah SAW bersabda : Islam di bangun di atas lima perkara : Bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah dan bahwa nabi Muhammad utusan Allah, menegakkan shalat, menunaikan zakat, melaksanakan haji dan shaum Ramadhan. (Shahih Bukhari no 8, Shahih Muslim no 16)

Penjelasan terhadap hadits tersebut diantaranya :

- Rasulullah SAW mengibaratkan Islam itu dengan bangunan yang kokoh dan tegak, di atas tiang-tiang yang sangat kuat. 

- Pernyataan tentang keesaan Allah dan membenarkan kenabian Muhammad SAW, hal tersebut merupakan yang paling mendasar dibandingkan rukun-rukun yang lainnya.

- Menegakkan dan menunaikan shalat secara sempurna dengan syarat rukun, adab dan sunnahnya sholat, agar dapat memberikan buahnya dalam diri seorang muslim yaitu meninggalkan perbuatan keji dan munkar karena shalat mencegah seseorang dari perbuatan keji dan munkar. 

- Wajib mengeluarkan zakat dari harta orang kaya yang sudah terpenuhi syarat-syarat untuk berzakat lalu memberikannya kepada orang-orang fakir atau orang yang membutuhkan. 

- Wajibnya menunaikan ibadah haji (bagi yang mampu) 

- Menunaikan shaum pada bulan Ramadhan bagi setiap muslim. 

- Adanya keterkaitan rukun Islam tersebut satu sama lainnya. jadi barangsiapa yang mengingkarinya maka dia bukan seorang muslim berdasarkan ijma’.

- Islam adalah aqidah dan amal perbuatan. Tidak bermanfaat amal tanpa iman demikian juga tidak bermanfaat iman tanpa amal.

baca juga : 

1. apa itu islam iman dan ihsan?, klik di sini

2. Daftas isi diblog ini, Klik disini

Sunday, November 15

Islam, Iman dan ihsan - Hadits Arbain An-Nawawi

Hallo sahabat..

Mari kita simak hadits arbain an nawawi tentang islam, iman dan islam. Berikut haditsnya


عَنْ عُمَرَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَيْضاً قَالَ: بَيْنَمَا نَحْنُ جُلُوْسٌ عِنْدَ رَسُوْلِ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ذَاتَ يَوْمٍ إِذْ طَلَعَ عَلَيْنَا رَجُلٌ شَدِيْدُ بَيَاضِ الثِّيَابِ شَدِيْدُ سَوَادِ الشَّعْرِ، لاَ يُرَى عَلَيْهِ أَثَرُ السَّفَرِ، وَلاَ يَعْرِفُهُ مِنَّا أَحَدٌ، حَتَّى جَلَسَ إِلَى النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَأَسْنَدَ رُكْبَتَيْهِ إِلَى رُكْبَتَيْهِ وَوَضَعَ كَفَّيْهِ عَلَى فَخِذَيْهِ وَقَالَ: يَا مُحَمَّد أَخْبِرْنِي عَنِ اْلإِسْلاَمِ، فَقَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: اْلإِسِلاَمُ أَنْ تَشْهَدَ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ وَتُقِيْمَ الصَّلاَةَ وَتُؤْتِيَ الزَّكاَةَ وَتَصُوْمَ رَمَضَانَ وَتَحُجَّ الْبَيْتَ إِنِ اسْتَطَعْتَ إِلَيْهِ سَبِيْلاً قَالَ : صَدَقْتَ، فَعَجِبْنَا لَهُ يَسْأَلُهُ وَيُصَدِّقُهُ، قَالَ: فَأَخْبِرْنِي عَنِ اْلإِيْمَانِ قَالَ : أَنْ تُؤْمِنَ بِاللهِ وَمَلاَئِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَتُؤْمِنَ بِالْقَدَرِ خَيْرِهِ وَشَرِّهِ. قَالَ صَدَقْتَ، قَالَ فَأَخْبِرْنِي عَنِ اْلإِحْسَانِ، قَالَ: أَنْ تَعْبُدَ اللهَ كَأَنَّكَ تَرَاهُ فَإِنْ لَمْ تَكُنْ تَرَاهُ فَإِنَّهُ يَرَاكَ. قَالَ: فَأَخْبِرْنِي عَنِ السَّاعَةِ، قَالَ: مَا الْمَسْؤُوْلُ عَنْهَا بِأَعْلَمَ مِنَ السَّائِلِ. قَالَ فَأَخْبِرْنِي عَنْ أَمَارَاتِهَا، قَالَ أَنْ تَلِدَ اْلأَمَةُ رَبَّتَهَا وَأَنْ تَرَى الْحُفَاةَ الْعُرَاةَ الْعَالَةَ رِعَاءَ الشَّاءِ يَتَطَاوَلُوْنَ فِي الْبُنْيَانِ، ثُمَّ انْطَلَقَ فَلَبِثْتُ مَلِيًّا، ثُمَّ قَالَ : يَا عُمَرَ أَتَدْرِي مَنِ السَّائِلِ ؟ قُلْتُ : اللهُ وَرَسُوْلُهُ أَعْلَمَ . قَالَ فَإِنَّهُ جِبْرِيْلُ أَتـَاكُمْ يُعَلِّمُكُمْ دِيْنَكُم. [ رواه مسلم]


Dari Umar radhiyallahu 'anhu jg dia berkata : Ketika kami duduk-duduk di sisi Rasulullah shallahu'alaihi wa sallam suatu hari tiba-tiba datanglah seorang laki-laki mengenakan baju yang sangat putih dan berambut sangat hitam, tidak tampak padanya bekas-bekas perjalanan jauh dan tidak ada seorangpun di antara kami yang mengenalnya. Hingga kemudian dia duduk dihadapan Nabi lalu beliau menempelkan kedua lututnya kepada kepada lututnya (Rasulullah shallahu'alaihi wa sallam) seraya berkata :

"Ya Muhammad, beritahukan aku tentang Islam ?". Maka bersabdalah Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam: 

"Islam adalah engkau bersaksi bahwa tidak ada ilah (tuhan yang disembah) selain Allah, dan bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah, engkau mendirikan shalat, menunaikan zakat, puasa Ramadhan dan pergi haji jika mampu."

Kemudian dia berkata, anda benar. Kami semua heran, dia yang bertanya dia pula yang membenarkan. Kemudian dia bertanya lagi: Beritahukan aku tentang Iman. Lalu beliau bersabda : 

"Engkau beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya dan hari akhir dan engkau beriman kepada takdir yang baik maupun yang buruk". kemudian dia berkata, anda benar. Kemudian dia berkata lagi: Beritahukan aku tentang ihsan. Lalu beliau bersabda :

"Ihsan adalah engkau beribadah kepada Allah seakan-akan engkau melihatnya, jika engkau tidak melihatnya maka Dia melihat engkau." 

Kemudian dia berkata, Beritahukan aku tentang hari kiamat (kapan kejadiannya). Beliau bersabda, Yang ditanya tidak lebih tahu dari yang bertanya. Dia berkata, Beritahukan aku tentang tanda-tandanya, beliau bersabda, Jika seorang hamba melahirkan tuannya dan jika engkau melihat seorang bertelanjang kaki dan dada, miskin lagi penggembala domba, (kemudian) berlomba-lomba meninggikan bangunannya, kemudian orang itu berlalu dan aku berdiam sebentar. Kemudian beliau (Rasulullah shallahu'alaihi wa sallam) bertanya, Tahukah engkau siapa yang bertanya ?. Aku berkata, Allah dan Rasul-Nya lebih mengetahui. Beliau bersabda, Dia adalah Jibril yang datang kepada kalian (bermaksud) mengajarkan agama kalian.

H.R Shahih Muslim no 8

Monday, November 9

Amalan Tergantung Niat - Hadits Arba'in An-Nawawi

 عَنْ أَمِيْرِ الْمُؤْمِنِيْنَ أَبِيْ حَفْصٍ عُمَرَ بْنِ الْخَطَّابِ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ: سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صلى الله عليه وسلم يَقُوْلُ: إِنَّمَا اْلأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ وَإِنَّمَا لِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى. فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ، وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لِدُنْيَا يُصِيْبُهَا أَوْ امْرَأَةٍ يَنْكِحُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ. [رواه إماما المحدثين أبو عبد الله محمد بن إسماعيل بن إبراهيم بن المغيرة بن بردزبة البخاري وأبو الحسين مسلم بن الحجاج بن مسلم القشيري النيسابوري في صحيحيهما اللذين]


Dari Amirul Mu'minin, Abi Hafs Umar bin Al Khattab radhiallahuanhu, dia berkata, Saya mendengar Rasulullah shallahu'alaihi wa sallam bersabda: Sesungguhnya setiap perbuatan itu tergantung pada niatnya. Dan sesungguhnya setiap orang (akan dibalas) berdasarkan apa yang dia niatkan. Siapa yang hijrahnya karena (ingin mendapatkan keridhaan) Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada (keridhaan) Allah dan Rasul-Nya. Dan siapa yang hijrahnya karena menginginkan kehidupan yang layak di dunia atau karena wanita yang ingin dinikahinya maka hijrahnya (akan bernilai sebagaimana) yang dia niatkan.

Shahih Bukhari no 6689, Shahih Muslim no 1907


Syarah hadits :

- Niat merupakan syarat diterima atau tidak diterimanya amal perbuatan, dan amal ibadah tidak akan menghasilkankan pahala kecuali berdasarkan niat (karena Allah ta’ala).

 - Waktu pelaksanaan niat dilakukan pada saat awal ibadah dan tempatnya di hati.

 - Ikhlas dan membebaskan niat semata-mata karena Allah ta’ala dituntut pada semua amal shaleh dan ibadah.

 - Seorang mu’min akan Allah beri ganjaran pahala berdasarkan kadar niatnya.

 - Semua perbuatan yang bernilai manfaat dan mubah (boleh) jika diiringi niat karena mencari keridhaan Allah maka dia akan bernilai ibadah.

 - Niat merupakan pembeda antara ibadah dan adat (kebiasaan/rutinitas).

 - Hadits di atas menunjukkan bahwa niat merupakan bagian dari iman karena iman merupakan pekerjaan hati dan iman menurut pemahaman Ahli Sunnah Wal Jamaah adalah membenarkan dalam hati, diucapkan dengan lisan dan diamalkan dengan perbuatan.

Melihat uraian di atas, maka segala perbuatan jangan lupa niatkan dalam hati dan ikhlas karena Allah SWT. Jangan sampai perbuatan kita tidak bernilai ibadah, yuk lakukan basmallah sebelum melakukan perbuatan.

Baca selengkapnya :

1. Adab sebagai falsafah hidup



Monday, July 20

Jangan Mengeluh, Hadapi Saja Wahai Pejuang Peradaban - ES

Setiap orang mempunyai Masa lalu, Masa lalu baik  ataupun buruk pasti dimiliki setiap orang, ada beberapa orang yang ingin kembali ke masa lalunya karena ia merasa masa lalu lebih indah dibandingkan masa sekarang yang sedang mendapatkan banyak cobaan, beberapa orang lagi ingin melupakan masa lalunya dan melangkahkan kakinya hidup ke depan.

Ketahuilah, kita tidak menyimpan kulit kacang untuk menjadi petunjuk agar bisa kembali ke masa lalu, kita juga tidak bisa terlalu lama melihat kaca spion karena kita harus fokus mengendarai kedepan.

Seperti pada pepatah :
Masa lalu tidak akan pernah terulang, jangan biarkan ia selalu membayang, hadapilah ke depan maka kamu akan melihat terang.

Kita hidup untuk maju ke depan bukan mundur ke belakang, cobaan pasti ada, tapi itu akan membuat kita semakin kuat untuk menghadapi masa depan yang sangat menantang.

Masa lalu juga tidak perlu untuk dilupakan, yang harus dilakukan adalah ikhlas dengan menerima keadaan, jadikan masa lalu sebagai pelajaran untuk kehidupan yang lebih baik kedepanya.


Sunday, July 19

Motivasi Hidup Dari Bunga Mawar - ES

Salam Sehat Sahabat Semua..
Hari ini kita berbicara bunga mawar. Bunga mawar itu indah namun mempunyai duri pada batangnya. Benar ga sih? Namun di balik bunga mawar dan durinya tersebut, ada sebuah pelajaran tentang kehidupan yang bisa kita ambil.

Mari kita analogikan duri tersebut adalah sebuah ujian dan bunga mawar tersebut adalah kebahagiaan. Untuk sampai ke bunga mawar, kita harus melewati batang yang berduri terlebih dahulu. Nah, bunga mawar tetaplah indah meski mempunyai duri. Jika bunga mawar tidak mempunyai duri mungkin tidak akan disebut bunga mawar. Ketika kita melihat bunga mawar, kita jangan terpacu melihat kepada durinya saja tetapi lihatlah pada bunganya yang indah juga.



Begitulah kehidupan, setiap manusia pasti akan di uji untuk mendapatkan suatu keberhasilan atau kebahagiaan. kita pasti akan melalui sebuah proses dan dari proses tersebut kita akan mendapatkan banyak pembelajaran. Seperti bunga mawar untuk mendapatkannya tangan kita harus menyentuh tangkai yang berduri terlebih dahulu bahkan jika tidak berhati hati tangan kita akan terluka. Karena jika kita langsung memetik bunganya, tidak beserta tangkai yg berduri , maka kita bukan memetik bunga mawar yang seutuhnya.

"Bunga mawar yang berduri namun tetap indah. Bagaikan kehidupan yang sangat sulit, jika kita bersungguh sungguh pasti akan menuai kebahagian kelak di suatu hari nanti." (YS.2020)

Bandung 09 Maret 2020...
#kebahagiaanbutuhperjuangan #prosesmenentukanhasil


Saturday, July 18

Akhlak dulu atau Hijab dulu?! - ES

Hallo sahabat semua..
lebih baik akhlak atau hijab dulu yaa??? *Bertanya kepada akhwat yaa.. hehehe

Sering kita mendengar kata tersebut, ada yang bilang, "tidak apa - apa tidak memakai hijab yang penting akhlaknya baik" bahkan ada yang mengatakan " percuma memakai hijab tapi akhlaknya buruk"  Nah kita pasti sering mendengarkan kata - kata tersebut.

Lalu bagaimana tanggapan kita sebagai muslimah?
Apakah kita akan diam saja jika ada yg berkata seperti itu? Tentu tidak

Mari kita bahas, Jika ditanya mana yang lebih dulu harus diperbaiki hijab atau akhlak? Jawabanya adalah Hijab dulu. kenapa, karena wanita merupakan makhluk yang di istimewakan oleh Allah SWT. Hal ini terbukti dari perhatian lebih yang di khususkan Allah kepada kaum hawa tersebut yakni di berikanlah aturan tentang bagaimana caranya seorang wanita menjadi pribadi terhormat baik di hadapan Allah maupun di hadapan manusia, salah satunya dengan cara menutup aurat (Hijab).  Hijab dan Akhlak pun adalah dua hal yang berbeda, memakai hijab itu hukumnya wajib, sedangkan akhlak adalah perilaku baik atau buruk. 

Dalil tentang hijab tertera di Q.S Al - Ahzab : 59

 " Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang yang mukmin. Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang".

Nah jadi seperti itu sahabat, berkerudung itu bukan berarti kita berubah menjadi malaikat yang suci. Tapi kita sebagai para muslimah memang sedang berusaha untuk memenuhi kewajiban kita sebagai seorang wanita, meskipun belum sepenuhnya ketentuan Allah SWT.

Jika engkau berjilbab kemudian ada orang yang mempermasalahkan aklaqmu. Maka katakan kpda mereka : "bahwasannya jilbab dan akhlak adalah 2 hal yg sangat berbeda. berjilbab merupakan murni perintah dari Allah SWT dan wajib bagi wanita yang telah baligh untuk menjalankannya. sedangkan akhlak adalah budi pekerti yang bergantung pada pribadi masing-masing. Jika seorang berjilbab melakukan disa atau pelanggaran, itu bukan karena jilbabnya melainkan karena akhlaknya sendiri.

Nah sudah jelas bukan, jadi yang harus diperbaiki itu adalah hijab dulu, karena memakai hijab itu hukumnya wajib meskipun akhlak kita baik atau buruk. Ketika kita sudah mentaati perintah Allah kita juga bisa sambil memperbaiki Akhlak kita. Berhijab jangan ditunda tunda, belum siap? Lalu siapmu kapan? Jangan menunggu penyesalan, kita perbaiki dari sekarang. Jika kita tidak memakai jilbab maka hukumnya sudah jelas dosa, meskipun akhlaknya baik tapi ia tetap berdosa karena tidak memakai hijab. 

Bandung 15 Maret 2020
E.S

Baca juga :
1. 4 cara menjadi jiwa kreatif. Klik disini

Tuesday, July 14

Pendidikan Karakter Menurut Para Ahli

Apa itu pendidikan karakter??? disini kita akan bahas sedikit bagaimana para ahli berbicara dan mengambil sebuah definisi tentang pendidikan karakter.

Prof. H. Pramula Mahrus Razzan, Lc, M.Sc, M.Th, Ph.D mengatakan Pendidikan Karakter adalah suatu ilmu pengetahuan yang berfungsi memperbaiki karakter manusia yang perlu ditanamkan sejak dini, guna mencetak generasi berakhlak dan bermoral Pancasila yang masih dalam lingkup Revolusi Mental.

T. Ramli (2003) mengatakan pendidikan karakter memiliki esensi dan makna yang sama dengan  pendidikan moral dan pendidikan akhlak. Dengan tujuannya adalah membentuk  pribadi anak, supaya menjadi manusia yang baik untuk warga masyarakat dan  warga negara yang baik. Adapun kriteria manusia yang baik, warga masyarakat yang baik, dan warga negara yang baik bagi suatu masyarakat  atau bangsa, secara umum adalah nilai-nilai sosial tertentu, yang  banyak dipengaruhi oleh budaya masyarakat dan bangsanya. Oleh karena  itu, hakikat dari pendidikan karakter dalam konteks pendidikan di Indonesia adalah pendidikan nilai yang mana nilai-nilai luhur tersebut bersumber dari budaya bangsa Indonesia sendiri, dalam rangka  membina kepribadian generasi muda.

Para ahli di bidang pendidikan pada umumnya sependapat tentang pentingnya upaya peningkatan pendidikan karakter pada jalur pendidikan formal. Dengan berdasarkan Grand Design yang dikembangkan oleh Kemendiknas (2010), secara sosial kultural dan psikologis pembentukan karakter dalam diri setiap individu  merupakan fungsi dari seluruh potensi individu manusia yaitu afektif, kognitif, psikomotorik, dan konatif sedangkan dalam konteks interaksi sosial kultural  dalam keluarga, sekolah, dan masyarakat dan semua itu berlangsung sepanjang hayat. Bahkan dalam mewujudkan karakter dalam konteks totalitas proses psikologis dan sosial-kultural tersebut dapat dikelompokkan dalam beberapa point di antaranya:

1. Olah Hati (Spiritual and emotional development)
Example : membangun jiwa jujur dan bertanggung jawab.

2. Olah Pikir (intellectual development)
Example : melatih jiwa berpikir

3. Olah Raga  (Physical development)
Example : belajar menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh

4. Olah Rasa (Affective development)
Example : melatih jiwa yang peduli sesama

5. Olah Karsa (creativity development)
Example : kreatif dalam menginovasi

6. Olah kinestetik (kinestetic development)

Baca juga selengkapnya : 

1. 4 cara menjadi jiwa kreatif. Klik disini

2. Mengenal otak supaya cerdas. Klik di sini

3. Menjaga kesehatan. Klik disini

Monday, July 13

Adab sebagai Falsafah Hidup - Buya Hamka

Hallo, sahabat..
.
Berbicara tentang arti adab sulit juga yaa untuk menjelaskannya. Kita tahu banyak para ahli yang mendefinisikan apa itu arti adab. Namun jika berbicara tentang adab, saya teringat sebuah karya dari guru kita Prof. Dr. Hamka di dalam bukunya falsafah hidup menjelaskan "adab itu dibagi menjadi yaitu adab luar dan adab dalam" 
.
Adab luar adalah kesopanan pergaulan, menjaga yang salah pada pandangan orang lain. Kita tidak boleh menyimpulkan sesuatu begitu saja sebelum tahu penjelasannya. Jangan sampai menyimpulkan sesuatu apa yang kita lihat menjadi bencana buat diri kita. Alangkah baiknya chek dan cari tahu apa yang sebenarnya terjadi, biar orang orang tidak menandai kita dengan sebutan "si pembawa kayu bakar". . 
.
Adab dalam adalah kesopanan batin, yang bener bener harus di jaga karena itu adalah sumber kesopanan. Jauhkan diri dari sifat dusta, dengki, hasud, dan jadikanlah batin suci, bersih dari hal hal yang negatif. Agar kemana kita melangkar bermanfaat untuk orang lain. Khoirunnas anfa'ahum linnass 


                       

Saturday, July 11

Cara mendapatkan Uang di saat pandemi COVID-19


Sejak penyeberan COVID-19 di seruluh dunia, termasuk indonesia. COVID-19 ini membuat tatanan kesehatan dan ekonomi semakin menurun. ditambah lagi dengan diberlakukannya Work For Home (WFH) untuk meminimalisir penyebaran COVID-19. Dengan adanya beberapa himbauan beraktifitas di rumah. Warga memiliki banyak waktu luang ketika sudah menyelesaikan pekerjaan rutin kantor, tugas sekolah ataupun kuliah. Bagi orang-orang yang kreatif akan memanfaatkan moment ini untuk menambah pundi pundi keuangan. Ide bisnis apa aja yaa untuk menambah keuangan dikala kita WFH dan pendemi ini, mari chek diantaranya :

1. Dropshipper
            Dropshipper merupakan agen atau penjual yang menjual kembali produk dari distributor atau supplier, tetapi tidak memiliki produknya. Menjadi dropshipper tidak memerlukan modal, melainkan hanya kouta internet saja untuk menawarkan dan memasarkan barang berdasarkan informasi dari distributor atau supplier. Jika ada yang tertarik untuk membeli, selanjutnya tinggal distributor atau supplier untuk mengirimkan barang tersebut ke tempat tujuan ke alamat konsumen kita. dengan menjadi dropshipper kita bisa menjual tas, baju, kerudung, handphone, speaker dan masih banyak lainnya. 





2. Penulis Lepas
            Penulis lepas bisa digunakan untuk mengisi waktu luang di saat pandemi. Jika kalian semua masih pemula mula mula bisa menulis di blog terlebih dahulu setelah rajin kalian menulis di blog. kalian bisa mencoba untuk mengajukan atau mengirim hal itu ke media. disaat sudah di muat itu sangat menguntungkan sekali buat kalian semua, atau bisa mencari di google lowongan untuk penulis lepas.



3. Jual Pulsa/Kouta
                walaupun sudah banyak sekali yang berjualan yang menawarkan pembelian pulsa di internet. kalian semua jangan dulu patah hati kaya liat mantan nikah sama orang lain. Kenapa??? karena saat ini pulsa/Kouta sudah menjadi kebutuhan pokok setiap orang, bahkan tiap orang bisa mempunya gadget lebih dari satu peluang ini cukup menjanjikan apalagi dalam kondisi seperti ini orang banyak sekali membutuhkan pulsa/kouta untuk melakukan aktifitas atau menghabiskan waktu saat di rumah. kalian juga bisa memasarkan bahwa diri kalian itu berjualan pulsa/kouta ke temen temen, saudara, dan keluarga sendiri.

.
:
4. Content Creator
Menjadi content creator itu tidak harus youtube teman teman, kalian bisa mencoba di sosial media lainnya seperti facebook fansfage, instagram, twitter dan lainnya. kalian bisa temukan ide ide menarik yang kamu punya lalu unggah ke media sosial semakin banyak follower dan viewer, kalian bisa mendapatkan peluang untuk menjadi kontent creator terwujud. upload secara rutin supaya follower dan viewer tetap stabil, sehingga menarik endor atau iklan untuk di pasang di content kalian. 


Thursday, March 19

7 Tips Mencegah Virus Corona atau Covid-19

Sekarang kita tahu, penyebaran Covid-19 sangat pesat, hanya saja dalam menyikapinya kita harus bijak. Fokuslah pada apa yang bisa kita lakukan, hingga kita tidak makin stress.

Virus Corona atau Covid-19 adalah virus, artinya satu-satunya cara melawannya adalah memperbagus sistem imun kita. Namun kita sebagai muslim, tindakan kita jangan terhenti sampai disana. Jangan lupakan juga dengan iman kita.

Berikut adalah beberapa kebiasaan yang harus kita latih, sebagai bentuk syukur dan penjagaan atas tubuh yang sudah Allah karuniakan. Inilah 7 Tips cara mencegah Virus Corona, Di antaranya :

1. Cuci tanganlah sesering mungkin. Cuci tangan secara teratur dan menggunakan sabun dan air atau bahan mengandung alkohol karena itu akan membunuh virus yang mungkin ada di tangan kamu.

2. Terapkanlah social distancing. Jaga jarak mininamal 1 meter dengan mereka yang batuk atau bersin atau terinfeksi virus. Alasannya kenapa? Karena ketika seseorang batuk atau bersin, mereka menyemprotkan tetesan cairan kecil dari hidung atau mulut mereka yang mungkin mengandung virus. Jika terlalu dekat, kamu bisa menghirup tetesan air yang mungkin saja mengandung virus COVID-19 itu menurut World Health Organization (WHO)

3. Jika mengalami batuk, demam dan kesulitan bernapas, segeralah berobat dan periksa ke dokter. Terus tetap di rumah jika Anda merasa tidak sehat. Jika Anda mengalami demam, batuk dan kesulitan bernapas secepatnya cari bantuan medis dan ikuti arahan otoritas kesehatan setempat. Otoritas local dan nasional itu memiliki informasi terbaru tentang situasi di daerah Anda.

4. Makan makanan bergizi, perbanyak sayur, kacang-kacangan, buah buahan, biji-bijian yang alami. Hindarilah junkfood, softdrink dan makanan instan serta tinggi proses.

5. Kurangi stress. Karena sistem imun tubuh juga akan berkurang saat stress, lalu perbanyak doa, dzikir dan shalat.

6. Ketahui wahai sahabat, Allah adalah pemilik badan/jiwa kita dan virus pun mahkluk Allah. tidak ada sehat melainkan atas kehendak Allah, dan tidak ada sakit melainkan pula atas kehendak Allah.

7. Perbanyak berdoa dan pahami artinya.
JADI SELAIN MENINGKATKAN SISTEM IMUN TAPI TINGKATKAN JUGA SISTEM IMAN.

#corona #covid19 #coronavirus #imun #tips

Wednesday, March 18

Kenali ciri ciri virus corona

Ayo kenali virus corona..


Virus Corona merupakan virus yang hingga kini masih menghantui setiap orang di seluruh dunia. Apalagi setelah WHO menaikkan virus Corona (Covid-19) sebagai pandemi. Maka Hal itu membuktikan bahwa virus Corona bukanlah hal yang tidak bisa dianggap remeh. Oleh karena itu supaya bisa terhindar dari Covid-19 dan mencegah infeksi virus Corona yang semakin banyak maka kamu perlu mengetahui ciri-ciri virus Corona.

Memang ciri-ciri virus Corona sendiri cukup sulit dilihat karena sangat kecil. Hal ini juga dikarenakan tidak semua orang yang sudah terinfeksi akan langsung memperlihatkan gejala-gejala awal dari virus Corona. Untuk melihat gejala tersebut dibutuhkan 2 hingga 14 hari sampai orang yang sudah terinfeksi tersebut mengeluarkan tanda atau ciri-ciri virus Corona. Dengan waktu tersebut bisa saja orang-orang yang terinfeksi tanpa sadar menularkannya kepada orang lain. Inilah mengapa sangat penting untuk mengisolasi diri di dalam rumah terlebih dahulu selama kurang lebih 2 Minggu lebih. Apalagi bagi orang-orang yang baru saja Pulang dari luar negeri atau melakukan kontak dekat dengan pasien terjangkit virus Corona, wajib mengisolasi diri di rumah.


Berikut ini beberapa ciri-ciri virus Corona pada pasien tingkat rendah yang terinfeksi seperti dikutip dari CDC:
1. Demam (Meriang)
2. Batuk
3. Sesak napas

Sedangkan untuk pasien dengan tingkat yang lebih tinggi akan mengalami ciri-ciri virus Corona sebagai berikut :

1. Sulit bernapas (napas pendek)
2. Nyeri atau sakit pada bagian dada
3. Pusing atau tidak mampu berdiri dan menggerakkan tubuh
4. Bibir atau wajah tampak membiru

Jika diantara kita merasakan ciri-ciri virus Corona seperti yang telah disebutkan di atas, terutama pasien dengan tingkat yang lebih tinggi. Maka kamu perlu segera mungkin pergi ke dokter untuk mendapatkan perawatan medis.

Ayo kenali corona

Tuesday, January 28

Berbicara baiklah atau diam

Hello, everyone..
Paul Watzlawick mengungkapkan aksiomanya bahwa sebagai manusia, kita tidak bisa tidak berkomunikasi "we can't not communication", karena tidak ada satupun manusia yang tidak melakukan komunikasi dalam hidupnya.



Komunikasi bukanlah hanya sekedar deretan kata kata yang diucapkan. Jauh dari itu, kita sebagai seorang mu'min dituntut untuk terampil dalam berkata kata sehingga terhindar dari kesalahan kesalahan fatal yang berimplikasi pada kualitas hidup kita di dunia dan akhirat.
Bahkan dalam hadits rasulullah saw yg diriwayatkan abu harairah r.a menyebutkan :
"Yang paling banyak memasukkan manusia ke dalam neraka adalah 2 lubang, yaitu mulut dan farji (kemaluan)"
.
Dalam berkomunikasi/berbicara mari kita perhatikan bagaimana qoulan syadidan, qoulan balighan, qaulan maysuran, qaulan layinan, qaulan kariman dan qaulan ma'rufan.. (The next)
.
و من كان يؤمن باللّه واليوم الاخر فليقل خيرا او ليصمت
"Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, maka berkata baiklah atau diam"
.
#today
#bisangomongbelumtentubisabicara

Saturday, January 18

Menjaga kesehatan tubuh untuk masa depanmu

Kesehatan adalah merupakan sebuah kondisi dimana sistem koordinasi tubuh dan jiwa kita dalam keadaan stabil dan normal. Menurut organisasi kesehatan dunia (WHO) 1948 mendefinisikan bahwannya kesehatan itu ialah "suatu keadaan fisik, mental dan sosial kesejahteraan dan bukan hanya ketiadaan penyakit atau kelemahan".
Bahkan dalam artian kesehatan merupakan sumber daya manusia bagi kehidupan sehari-hari.

Diluar sana banyak orang yang tidak dapat menjaga kesehatan tubuh dengan alasan sibuk. Mayoritas manusia menyadari akan pentingnya kesehatan tubuh namun belum sepenuhnya menerapkan pola hidup sehat.

Berikut adalah tip menjaga kesehatan tubuh yang bisa anda lakukan, untuk masa depanmu diantaranya

1. Waktu istirahatmu atur dengan baik
Cara menjaga kesehatan tubuh yang dapat anda lakukan adalah dengan istirahat. Menurunnya daya tahan tubuh adalah kelelahan setelah beraktivitas seharian. Maka, beristirahatlah sebaik mungkin untuk menghilangkan rasa lelah tersebut

2. Makanan berserat ikut berperan
Makanan berserat mampu menjaga tubuh dari berbagai serangan bakteri, apalagi makanan yang kita konsumsk itu sudah higenis. Contoh makanan berserat buah, sayur, kacang-kacangan dan lain sebagainya

3. Makanlah Sewajarnya
Untuk menjaga kesehatan tubuh anda dianjurkan untuk makan sewajarnya. Apabila anda mengkonsumsi terlalu banyak makanan dan menjadi gemuk, maka anda akan beresiko tinggi terkana penyakit jantung, diabetes dan stroke.

Konsumsi lah sayur-sayuran dan buah buahan. Karena perlu di ketahui, sayuran banyak mengandung berbagai macam nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Sedangkan buah buahan dapat membantu perkembangan tubuh dan diet.

4. Tubuh Perlu Cairan
Anda dalam sehari minimal minum 8 gelas air putih, hal itu merupakan jumlah yang memang harus dipenuhi untuk mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh kita.

5. Berolahraga
Aktilah olahrga secara rutin. Anda bisa mulai dengan olahraga yang ringan seperti jalan kaki, jogging, olahraga bola dan lain sebagainya. Bahkan sebuah penelitian membuktikan olahraga dapat mencegah berbagai penyakit diantaranya penyakit kronis, mengurangi stress, serta mempercepat peredaran sel darah putih untuk melawan berbagai penyakit.

6. Senyumlah
Dengan anda senyum terhadap orang lain itu sangat berguna untuk keshetan rohani orang anda.

7. Positive Thinking
Terakhir, Tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat. Maka anda harus mengusahakan untuk selalu berpikir positif terhadap sesuatu yang telah terjadi menimpa kepada diri anda dan selalu ingat bahwa setiap kesulitan akan ada kemudahan.

Baca selengkapnya :
Memperoleh Jiwa Kreatif

Menunggu Sukses dan Memulai Sukses

"Aku takut salah melakukan ini atau aku takut gagal melakukan hal itu". Ini dia, sahabat! Kalimat yang membuat pesimis di awal, tanpa melakukan pergerakan sekalipun. Kata kata yang mensugestikam diri untuk mundur di medan perang, padahal kita mampu untuk berperang.

Seorang pemuda yang mencoba untuk melakukan perubahan ataupun untuk dirinya atau orang lain, memang harus pernah berbuat salah. No problem, kalau kerugiannya hanya sedikit. Namun, kalau lusa menjadi seorang CEO, ruginya sampai miliaran loh? So, mau pilih yang mana? Lebih baik salah sedikit dari pada merugi sampai miliaran. And don't forget, kita sebagai seorang muslim tentu tidak akan jatuh pada lubang yang sama. Kita tidak mungkin melakukan kesalahan yang sama, apalagi sampai berkali kali. Dan yang terpenting pembelajaran akan lebih efektif ketika kita sudah melakukan kesalahan.

now, JANGAN HANYA MENUNGGU! Ketika kamu punya sebuah rencana besar atau sekecil apapun, bahkan bisa dikatakan rencana yang bagus, SIKAT AJA. O.K!! Jangan takut!


John maxwell mengatakan, "orang-orang sukses tidak menunggu sampai segalanya sempurna. Mereka tidak menunggu sampai semua masalah dan rintangan lenyap. Mereka tidak menunggu sampai rasa takut mereka reda. Mereka mengambil inisiatif. Momentum sebagai teman baiknya. Setelah mereka mengambil langkah pertama dan mulai bergerak maju, segalanya menjadi lebih mudah. Jika momentum itu kuat, banyak masalah masalah selesai dengan sendirinya. Namun, hal itu dimulai hanya setelah anda mengambil langkah pertama"
.
Langkahkan kakimu, singsingkan lenganmu dan gapailah impianmu.
.
#SimpangJalan
#Suksestanpagalau

Thursday, January 16

Sebenarnya allah milik siapa?

Lailatuk Saidah, sahabat..
Sekedar mengejak untuk ngemil bersama dimalam yang dingin dan gelap gulita ini. Di temani manisan pisang dengan air hangat..

So, jika Allah hanya milik orang baik, lantas pada siapa orang buruk berdoa??? Jika Allah hanya milik orang suci, lantas pada siapa orang yang hina berdoa??? Jika Allah hanya milik golongan tertentu saja, lantas pada siapa golongan lain berdoa??? Maka jangan lah berasumsi orang buruk tidak dapat kasih sayangnya Allah. Selagi mau memperbaiki diri, Allah akan selalu mendampingi.

ان الله لايغيرما بقوم حتى يغيروا ما بانفسهم

"Sesungguhnya Allah tidak akan merubah keadaan suatu kaum sampai mereka mengubah keadaan mereka sendiri " {Q.S Ar Radd : 11}

Sejatinya kalimat الرحمن الرحيم itu menandakan sifat allah yang maha pemurah, penyayang, pengasih. Jika dapat dianalogikan, ketika kita bertemu dengan presiden, orang yang berkedudukan tinggi, dan orang terkenal akan ilmunya. Lantas kita akan hormat dan sungkan terhadapnya. Pada umumnya kita Malu menyapa, takut salah dalam berbicara dan sungkan mengemukakan pendapat, sampai sampai ketika besok ingin bertemu mempersiapkan dari malam hari karena takut apa yang lakukan dan dikatakan itu salah. Kenapa hal itu terjadi karena ada sesuatu yang lebih di miliki oleh orang tersebut. 

Akan tetapi allah mengesankan bahwasannya Allah jauh dari sifat itu. Allah tetap maha penyanyang, pemurah, lemah lembut, tetap menerima siapapun yang datang kepadanya tanpa membeda bedakan mana yang kaya, miskin, cantik, jelek, orang baik, bahkan pendosa sekalipun Allah akan tetap menerimanya. 

Maka janganlah menyerah dari kasih sayang Allah. Celaan orang lain hiraukan saja, ketika kita sedang berusaha untuk berjuang di jalan Allah. "Allah itu maha baik pada orang yang mau menjadi baik" fastabiqul khoirot 😊
.
#menjadibaik
#Allahmahabaik
#yaarab

Wednesday, January 15

Raja Sombong Vs Malaikat Maut

   Di kalangan bani israil terdepat seorang raja yang sangai gagah dalam menunggang kuda. Masyrakatnya sangat kagum atas kemampuan raja tersebut. Selama dirinya menjadi raja belum pernah ada satu orangpun yang mampu mengalahkannya.


  Suatu hari dia meminta pengawalnya untuk menyediakan kuda yang paling gagah dan paling tinggi. Dia ingin menunjukan kepada orang orang atas kemampuannya dalam berkuda. Sang raja pun langsung menaikinya. Kemudian ia mulai memacu kudanya dengan sangat kencang dan menunjukan kehebatannya dengan sombonh. Dia berkata "Siapa yang dapat menandingi kehebatanku dan dapat mengejar kencangnya lari kudaku ini"
  Di saat dirinya sedang memacu kuda dengan sangat kencang, tiba tiba ada seorang laki-laki lusuh yang berpakaian compang camping begitu berani menghadang kuda raja yang sedang berlari kencang itu. Laki laki tersebut memegang pelana kuda dan langsung menghentikannya. Sang raja pun berkata, "kenapa kamu begitu beraninya memegang kudaku dan menghalanguku? Kamu tahu, kuda siapa yang engkau pegang?"
   "Saya tahu kuda ini milik raja. Namun, saya punya keperluan kepadamu yang sangat mendesak sekali," pungkas laki laki yang berpakaian compang camping tersebut.
   "Tunggu sebentar sampai saya turun kebawah", bentak sang raja.
  "Tidak perlu turun, tuan raja sebab keperluannya sangat sebentar sekali," kata laki-laki itu
   "Kenapa engkau tidak menyampaikan nya kepada pengawal-pengawalku. Mereka kan ada disekitar sini," kat raja
  "Oh tidak, keperluanku tidak boleh terdengar oleh orang lain dan hanya oleh telingamu saja," sahut laki laki itu
     "Apa keperluanmu? Tanya sang raja
    "Tolong telingamu dekatkan padaku," pinta laki laki tersebut
 "Saya harus turun dulu" Raja membentak lagi
     "Tidak harus, tuan raja" kata laki laki itu.
Maka sang raja mendekatkan telinganya ke arah mulut laki laki iyang bercompang camping tersebut.
      "Saya adalah malaikat maut yang bertugas mencabut nyamamu sekarang" kata laki laki teraebut
Betapa terhentaknya mendengat apa yang telah dikatakan seorang laki laki tersebut. Bagaikan halilintar disiang bolong, tubuh bergetar bagaikan terkena penyakit demam yang sangat tinggi. Ia pun lemas dan hampir saja terjatuh dari kudanya. Dan berkata "saya minta diberi kesempatan untuk pulang terlebih dahulu dan menemui istri dan keluargaku"
    "Tidak bisa, sebab waktu dan umurmu telah habis saat ini pula"  jawab malaikat maut. Maka sang raja pun di cabut nyawanya dalam keadaan duduk di atas kuda. {Kisah dari Imam Al-Gozali}
...
Gimna sahabat kisahnya? Semoga menjadi sebuah renungan buat kita semua. Bahwasannya kematian itu tidak tahu kapan dan dimana kita akan mati. Pengusaha, guru, pekerja, wakil rakyat, presiden dll, sejatinya akan mati.
كل من عليها فان

Maka, janganlah kalian melangkahkan dibumi Allah ini dengan sombong. Meminta ampunlah kepada sang pemilik kehidupan raja di atas raja.

- Self

Monday, January 13

Pemimpin, siapa yang ga tau?

Ingatkah sahabat, saat sekolah maupun kuliah pelajaran tentang pemimpin dan kepemimpinan? Pelajaran yang memang sangat sederhana dan mudah di pahami, tetapi sulit untuk di aplikasi. Dari dulu sampai sekarang kita semua tahu bahwasannya setiap orang memiliki kesempatan untuk memimpin minimal memimpin dirinya sendiri.



Semangat kepemimpinan ini tumbuh dalam jiwa setiap orang. Tetapi banyak orang yang tak menyadarinya. Bahkan sampai ada perkataan, "aku bukan seorang pemimpin, aku tidak bisa menjadi seorang pemimpin". Nah, loh kita semua adalah seorang pemimpin broohhh.. Laa tansa sebuah hadist dari rasulullah : 

كلكم راع و كلكم   مسئول

Setiap kalian adalah pemimpin, dan setiap kalian akan dipertanggungjawabkan.

Mau itu kamu seorang pejabat, direktur, petani, tukang cukur, seorang ayah sekaligus suami dan lain sebagainya, tetap di akhirat kelak akan di mintai pertanggungjawabkan. Maka salah jika ada orang yang berkata "aku bukan seorang pemimpin". 

Hey, helloooo
KAMU ADALAH PEMIMPIN. Jika tidak bisa memimpin orang lain, pimpinlah diri sendiri.
Pimpinlah dirimu menjadi lebih baik
Pimpinlah dirimu untuk tidak berperilaku buruk
Pimpinlah dirimu untuk menjauhi hal hal yang tidak disukai Allah
Pimpinlah dirimu dan berjanji untuk taat akan perintah Allah dan rasulmu
Pimpinlah dirimu untuk tetap patuh akan perintah orang tua

Sejak awal kita ditugaskan sebagai pemimpin. Seorang pemimpin pun memiliki keahlian dalam memimpin orang lain yang diawali dengan memimpin diri sendiri.

Siapapun dirimu tanpa mengenal profesi, anda tetaplah seorang pemimpin. Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang selalu melayani dengan sepenuh hati dan bermanfaat untuk orang lain.

خير الناس انفعهم للناس

#happy leader
#pemimpin

Saturday, January 11

Mengenal bagian otak untuk kesehatan

Dapat kita ketahui bahwasannya otak kita itu terdapat 1 triliun sel saraf di dalam otak. Sel-sel tersebut berkumpul bagaikan semut membentuk sebuah koloni berdasarkan perannya. Dengan artian, sistem organisasi sel otak tersebut memiliki area yang sesuai dengan fungsi/perannya masing masing.  Ada area A, area B, area C bagaikan parkiran khusus motor, mobil bahkan parkiran laki laki dan perempuan dipisah seperti kasus yang di depok. Singkatnya area area tersebut memiliki peran dan fungsinya.


Jika dilihat secara garis besar, area otak memilik 120 area. Area otak kanan 60 dan area otak kiri 60. Dalam 120 area tersebut dapat kita klasifikasikan menhadi beberapa beberapa bagian diantaranya ;

A. Area Otak Perasaan
    Area otak perasaan merupakan area otak yang mencurahkan perasaan sedih, bahagia, marah dan lain sebagainya.

B. Area Otak Berpikir
   Area otak ini merupakan area otak yang berhubungan dengan daya pikir.

C. Area Otak Ingatan
    Area Otak Ingatan ini merupakan area yang berfungsi mengatur dan mengakumulasikan informasi dan memanfaatkanya.

D. Area Otak Pendengaran 
    Area Otak Pendengaran bisa dikatakan sebagai area yang mengakumulasikan apa yang didengar dari telinga hingga ke dalam otak.

E. Area Otak Penglihatan
    Area Otak Penglihatan bisa dikatakan sebagai area yang mengakumulasikan apa yang dilihat oleh mata hingga ke dalam otak.

F. Area Otak Pemahaman
 Area Otak Pemahaman berfungsi mengolah informasi yang diterima menjadj sebuah pemahaman

G. Area Otak Motorik
     Area Otak Motorik merupakan area otak yang berhubungan dengan gerak semua tubuh.

Kita sudah mengenal beberapa area otak, sejatinya otak itu masih dapat berkembang sahabat. Banyak orang bilang, "saya sudah tua dan berumur tidak dapat lagi untuk mengembangkan otak berpikir, ingatan dll." Padahal ungkapan itu tidak benar, berdasarkan ilmu sains otak, usia 20 sampai 40 merupakan masa yang tepat untuk mencoba hal yang baru dan mengembangkan otak kita.

Sebenarnya, ada beberapa yang perlu diperhatikan agar otak kita terus berkembang sampai akhir hayat diantaranta :
1. Perbaikilah kebiasaan sehari-hari
   Dengan melakukan kebiasaan sehari-hari menjadi lebih aktif dan produktif sari sebelumnya dapat mengubah dan mengembangkan otak yang selama ini tidak jarang digunakan.

2. Merancang Konsep-Konsep Pemikiran
    Dengan kita berpikirpun otak kita dapat berkembang dengan baik.

3. Mengenal Kebiasan Otak
    Setiap orang memiliki kebiasaan tersendiri, ada yang mudah berkomunikasi, berpikir, senang di puji dan lain sebagainnya. Maka dengan menanamkan kebiasaan baru dan mengenali fungsi otak, disitulah otak akan berkembang.

Thank' for reading in the my article

Thursday, January 9

Dibalik Kata Syukur tersirat Kata Kufur


فَبِاَيِّ اٰلَآ ءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبٰنِ
.
"Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?"
.
Bagaimana jika hidup selalu susah? Sebagian orang ada yang berkata "Yes", tetapi mayoritas orang berkata "No". Hal itu kembali pada kacamata orang tersebut bagaimana menyikapinya.
.
Subtansinya mengapa pertanyaan itu harus ada? Untuk lebih memahami arti susah. Karena pada realita kehidupan sering terjadi hal yg demikian. Kebanyakan mereka baru menyadari sampai batas batas tertentu, bahwa dibalik kesusahan ada kemudahan {Q.S Al-Insyirah : 6).
.
Pada saat diberi Nikmat baru mengucapkan syukur akan tetapi kelihatannya syukur, nyatanya kufur.
W.H.Y  K.U.F.U.R??
Karena di balik kata syukur yang diucapkan tersembunyi ketidaksyukuran didalamnya. Misal.....
.
"Alhamdulillah makanan (GRATIS) datang, tp kurang enak". euh, di cabok gera tuman. Undzur Hadits Bukhori No 1336 :
ما عاب النّبيّ صلى اللّه عليه و سلّم طعاما قطّ
Nabi tidak pernah membenci (mencela) suatu makanan sama sekali.. {Lulu wal marjan - M fuad}

Contoh deui
"Alhamdulillah paketnya datang, tp kok lama mas yaa" hmmmmmmm, kudu di cabok deui tumann.. 🤣 {khusus story hari ini}

Begitulah, cerita hari ini.. Tetap bersyukur terima apa yang ada dan yang akan datang. Laa tansa hilangkan kata-kata kufur "tapi".. 😊
.
Jangan lupa bahagia, The Miracle Patient.. .
#themiraclepatient #borjuisvsploleter
#etikasopansantun

Wednesday, January 8

Empat Cara Memperoleh Jiwa Kreatif

Kita sering mendengar orang berkata, "saya memang bukan pribadi kreatif" atau "saya tipe otak kiri bukan kanan". Masalahnya, perkataan semacam ink membelokkan orang ke arah yanh salah dalam menilai kreativitas. Kalau begitu, adakah sifat dasar pribadi kreatif?

Jika orang memiliki sifat : ingin tahu, jenaka, tidak toleran, idealis, sini, menjauhkan diri, introver, banyak akal, percaya diri dan lain sebagainya. Pada dasar sifat sifat tersebut bukan penghambat bagi dirinya untuk kreatif, akan tetapi sifat sifat itu lah akan menghasilkan kreativitas jika dikombinasikan.

Maka dari ada sedikit empat cara memperoleh Jiwa Kreatif diantaranya :
1. Cari Tahu "Berani Bertanya"
Rasa ingin tahu yang mendorong seseorang untuk menyelidiki atau mengerjalan sesuatu dengan lebih baik, karena rasa ingin tahun dapat mengendalikan dorongan menciptakan, bereksperimen dan membangun.

Misalnya kita dapat membayangkan jadinya dunia jika orang orang berikut ini tidak menyalurkan rasa ingin tahu mereka ke dalam kreativitas :
A. Jika newton, ketika mengamati jatuhnya sebuah apel dari tangkainya hanya berpikir, "apa itu?", mungkinkah teori gravitasi berkembang?
B. Jika ahli kimia Roy Plunkeet menerima mentah-mentah penjelasan pakar lain ketika sejenis gas yang sedanh ditelitinya seolah menguap dalam tabung tertutup, mungkinkah teflon ditemukan?

Nah, maka keadaan ingin tahu terus menerus menuangkan lebih banyak informasi melalui lubang, untuk memberi makan pada jiwa kreatif.

2. Olah Keterbukaan "menerima hal-hal baru"
Dengan sikap terbuka, anda mampu menerima ide ide baru dan memadukannya ke dalam otak. Jika anda  hanya menerima sesuatu yang sudah baku, maka anda takkan pernah untuk menjelajahi yang lebih jauh di luar sana.

Orang orang kreatif bersifat terbuka terhadap gagasan dan hal baru. Kreatifitas akan tumbuh dan mekar jikab anda membangunnya di atas wawasan orang lain. Jika anda hanya mengabaikan, menutup diri atau bahkan mengolok ngolok gagasan orang lain, anda tidak akan pernah meninggalkan zona kenyamanan untuk menemukan dunia luar yang dapat membangun kreatifitas.

3. Resiko "berani meninggalkan zona nyaman"
Para pengusaha menanggung resiko atas modal dan reputasi ketika mereka memulai proyek atau bisnis baru.

Keberanian dalam menanggung resiko itu terkait dengan zona kenyamanan. Jika anda berani menanggung resiko, maka anda akan mampu meninggalkan zona nyaman untuk bertemu dengan gagasan, pribadi dan informasi baru yang akan membangun kreatifitas.

4. Energi "Penyemangat Kerja"
Energi adalah sebuah percikan api tang menyalakan jiwa. Tanpa adanya energi mental yang mencukupi, kreatifitaspun cacat karena kekeliruan pemikiran jangka pendek yang mustahil di terapkan. Tanpa adanya energi fisik yang mencukupi, gagasan kreatif tak bjsa di jalankan atau terkurung dalam lemari dan jadi berkarat.

Dapat dikatakan bahwa tanpa energi dan gelombang otak, kreatifitas mustahil terwujud.

Nah, maybe itu yang dapat saya bagikan ilmunya. See you again..

Mari tingkatkan kreatifitas diri jangan takut melangkah, kalaupun jatuh masih bisa berdiri lagi dan bermanfaatlah untuk orang lain dengan kreatifitasmu.

#smartphone - smartpeople
#referensi Book : Super Accelerated Learning

Saturday, January 4

Stop Mengutuk diri


Berhenti mengutuk diri sendiri dengan perkataan yang tidak sepantasnya tidak dilontarkan..
.
"Aku tidak beruntung, aku gagal, aku tidak akan sukses"
.
Dengan perkataan seperti itulah, kita sudah mensugestikan diri sendiri terhadap apa yang telah dikatakan..
.
Berkata buruk, hidupmu buruk
Berkata kurang, hidupmu selalu kurang
.
Dalam kitab lu'lu wa marjan karangan m fuad hadits no 1453 dari aisyah meriwayatkan nabi SAW bersabda :

لا يقولنّ احدكم خبثتْ نفسي

Janganlah salah seorang dari kalian mengatakan khabutsat nafsi (diriku sangat buruk)
.
Mari berkata lebih baik supaya menjadi penyemangat diri. Jangan hanya menunggu penyemangat dr makhluk yang bernyawa saja 😂🤣 karena dia terlalu borjuis untuk kita yang ploleter .. Haha "ngomong apa coba"..
.
#edisibedug
#kutukupret
#bodoamat

Bolehkah perempuan berhadats besar berinteraksi dengan al-Quran

Bismillah, sedikit share ilmu yang di dapat.
"Sampaikanlah walapun itu satu ayat"

Menyinggung sedikit tentang Hadast Besar bolehkah berinteraksi dengan Quran untuk perempuan?

Dalam hukum menyentuh dan membaca Al-Quran, banyak orang yang berbeda pendapat. Ada yang mengatakan haram, bahkan sebaliknya al-Quran boleh untuk sentuh dan dibaca. Sebelum kita menilai ini haram, itu halal, ini makruh dan lain sebagainya. Alangkah baiknya kita liat beberapa alasan dari beberapa para ulama, agar kita mengerjakan sesuatu itu dengan amal. Imam bukhori berkata :
العلم قبل العمل

Mari langsung simak alasannya, chekindot..
Para ulama yang menghukumi haram, seorang perempuan berhadats besar dalam membaca/menyentuh al-Quran. Mereka itu beralasan dengan hadist ini.

قال ابن عمر : قال االنّبي ص : لا يقرأ الخنب ولا الحائض القران (ح.ر. ابوداود، والترمذى، وابن ماجه)

Artinya : Telah berkata Ibnu Umar, sabda Nabi S.A.W. : _"tidak boleh membaca al-Quran yang junuh dan tidam boleh pula perempuan yang haidh"._
Dan ada lagi hadits :

قال جابر : قال النّبي ص : لا يقرأ الحائض والنّفساء القران شيئا. (ح.ر.الدارقطني)

Artinya : _Telah berkata Habir, sabda Nabi S.A.W. : perempuan yang berhaid dan bernifas tidak boleh membaca akan suatu dari pada al-Qur'an"._

Jika melihat kedua hadits diatas, sebagian para ulama ahlul hadits tidak diterimanya karena lemah.

Adapun alasan tidak diterimanya ialah
1. Hadits pertama tidak sah, karena didalam isnadnya terdapat orang yang bernama (اسماعيل بن عياش) ismail bin 'ayasy, dia itu dilemahkan oleh imam imam seperti ahmad, bukhari dan lain lain. Dan di hadits yang kedua terdapat didalam isnadnya yang bernama (محمد بن الفضل) muhammad bin fadl, dia sudah terkenal sebagai pemalsu hadits.
2. Tidak ada hadits yang sah dari rasullah, difasal itu.

Ringkasnya, tidak terlarang wanita haid membaca quran. Keterangan/penjelasan hadits yang melarang itu tidak kuat.

Imam hanafie berkata ; tidak mengapa orang berjunub membaca al-Quran.
Imam malik berkata ; tidak mengapa orang berjunub membaca al-Quran
Bukhori berkata : ibnu abbas membolehkan orang junub membaca Qur'an

Konklusinya, boleh saja  menyentuh dan membaca al-Quran. Karena 2 hadits di atas yang dijadikan sebagai landasan untuk mengharamkannya menyentuh dan membaca al-Quran itu bisa dikatakan lemah, karena ada isnad yanh bermasalah.

Selebihnya dikembalikan kepada diri kita masing masing ini hanya ikhtilaf para ulama, mau mengambil keputusan yang mana asalkan berdasarkan dalil.
.
Syukron..
Shigaibz
*referensi/Rujukan : A.Hassan

5 Tips Bisnis Pengusaha Muslim Yang Berhasil

  Sebagai seorang Muslim, berbisnis dan mendapatkan keuntungan dianggap sebagai amal yang dianjurkan dalam Islam. Namun, menjadi seorang pen...